Ini Fungsi
Garis Pada Kaca Belakang Mobil
Hallo Honda Lovers,
Mobil modern keluaran pabrikan saat ini sudah disematkan dengan berbagai fitur pelengkap untuk menunjang keselamatan dan kenyamanan ketika berkendara. Salah satunya adalah garis – garis yang menempel di kaca belakang mobil atau yang dinamakan dengan defogger. Defogger atau anti-embun pada mobil memiliki fungsi yang cukup penting untuk menghilangkan embun pada kaca. Embun pada kaca bagian dalam terjadi karena suhu dalam kabin lebih hangat dibandingkan suhu luar mobil. Defogger berfungsi menetralkan perbedaan suhu antara kaca bagian luar dan dalam. Namun, perlu digarisbawahi bahwa defogger hanya berfungsi sebagai penghangat kaca untuk menghilangkan embun, tidak bisa membersihkan kotoran. Dealer Honda Bali Denpasar
Defogger akan membantu visibilitas pengendara, terutama saat cuaca hujan. Defogger pada kaca belakang berbentuk garis – garis melintang atau horizontal berwarna kecokelatan. Sekilas, fitur ini memang hanya terlihat seperti sticker, namun ternyata fungsinya cukup vital untuk menjaga pandangan pengendara. Garis – garis melintang itu merupakan elemen panas yang dapat diaktifkan oleh pengendara dengan hanya menekan tombol. Biasanya, tombol defogger selalu berada di dekat setir mobil, dengan logo seperti embun yang menguap. Ketika diguyur hujan saat berkendara, sering kali timbul embun pada kaca mobil, apalagi jika tidak menyalakan AC. Hal ini tentunya akan mengganggu visibilitas pengendara. Di sinilah peran dari defogger, yaitu meminimalisir embun dengan memanaskan garis – garis melintang tadi.
BACA : Promo Akhir Tahun Honda Joyful Deals
Sobat Honda, Pastikan selalu melakukan pengecekan dan perawatan mobil secara rutin di Bengkel Resmi Honda Bintang Tabanan Bali dan manfaatkan layanan Booking Service Online yaa!
Pahami Sebelum Memilih Promo Service Honda!
Promo Service Happy Weekend adalah Promo Service Dengan Ekstra Diskon yang pasti harga terjangkau dan hemat, promo hanya berlaku hari jumat dan sabtu di Honda Bintang Tabanan Bali.
Dealer Honda Tabanan sebagai Dealer Resmi untuk wilayah Bali dan Sekitarnya siap memberikan pelayanan yang terbaik bagi Anda
untuk info lebih lanjut
silahkan kunjungi HONDA BINTANG TABANAN
Jl. By Pass Ngurah Rai Jl. Dr. Ir. Soekarno, Banjar Anyar, Kec. Kediri, Kabupaten Tabanan, Bali 82123
(0361) 7992039
Team Telemarketing
Adi : 082247758019
Official Website : www.hondabintangtabanan.co.id
Official IG : @hondatabananbali